
06 |
Sep |
Dinkes Tapin Adakan Pertemuan Lintas Program dan Lintas Sektor
By
Super Admin
|
Berita
|
06-09-2023
RANTAU,- Mengangkat tema "Untuk Pelayanan Kesehatan Reproduksi Sebelum hamil Tahun 2023". Dinas Kesehatan Kabupaten Tapin melaksanakan pertemuan lintas program dan lintas sektor, bertempat di Gedung Tri Guna Rantau, Rabu (06/09).
Pertemuan dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Hj Khalidah SST dan menghadirkan narasumber Kepala Bidang P2P Puji Winarta SKM MKes dan Kepala Bidang Bimas Islam Kemenag Tapin Munajab Effendi dengan materi kebijakan bimbingan perkawinan kementerian agama.