Berita
BARAMIAN DI PERPUSTAKAAN UMUM DAERAH KABUPATEN TAPIN. DISPUSTARSIP TAPIN GELAR PELATIHAN PEMBUATAN KERIPIK PARE
Senin, 4 Juli 2022
Rantau, 30 Juni 2022. Dalam rangka peningkatan kegemaran membaca dan promosi perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tapin melaksanakan kegiatan pelatihan pembuatan keripik pare. Kegiatan yang dilaksanakan di lantai satu gendung Layanan Perpustakaan umum Kabupaten Tapin itu diikuti oleh para ibu rumah tangga dan remaja wanita. Untuk narasumber, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tapin mendatangkan Ibu Yulianti, seorang pelaku usaha rumahan yang juga merupakan peserta pelatihan keripik pare yang dilaksanakan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan pada tahun 2021. Ibu Yulianti telah berhasil memulai usahanya sendiri setelah belajar dan mengikuti pelatihan di perpustakaan. Dan selain memberikan pelatihan, ibu Yulianti juga turut menginspirasi peserta untuk berani memulai usaha dari pengetahuan yang didapat melalui perpustakaan.
Tujuan kegiatan ini adalah selain memberikan informasi kepada peserta, juga untuk menjalankan fungsi perpustakaan sebagai tempat belajar dan berkegiatan masyarakat yang diharapkan dapat membekali masyarakat dengan pengetahuan yang bisa digunakan untuk meningkatkan kualitas hidupnya.
Foto @dispustarsip-tapin
Ditulis oleh : Mahrida Riani, S.I.Pust.