pengumuman

PERTEMUAN MONITORING & EVALUASI RENCANA TINDAK LANJUT AKS-1 KABUPATEN TAPIN TAHUN 2024

Kamis, 28 November 2024

RANTAU, 26 November 2024, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Tapin mengadakan Pertemuan Monitoring & Evaluasi (Monev) Rencana Tindak Lanjut AKS-1 di aula Kantor DPPKB Kabupaten Tapin. Acara ini dihadiri oleh Koordinator Balai PKB Sekecamatan Kabupaten Tapin, Tenaga PKB/PLKB, serta Tenaga PPPK Penyuluh KB se-Kecamatan Kabupaten Tapin. Tujuan pertemuan ini adalah untuk mengevaluasi pelaksanaan program AKS-1, membahas kendala yang dihadapi, dan merumuskan langkah-langkah tindak lanjut guna meningkatkan kinerja program keluarga berencana di tingkat kecamatan. Selain itu, acara ini juga memperkuat kolaborasi antar penyuluh dalam mewujudkan program KB yang lebih efektif, dengan harapan dapat mendukung tercapainya keluarga yang sejahtera dan berkualitas di Kabupaten Tapin.